Translate

Jumat, 15 Februari 2019

BLOK/BAGIAN PENERIMA RADIO LANGSUNG



Gambar di atas merupakan diagram blok penerima radio straigh/langsung yang terdiri dari beberapa bagian,diantaranya:   
1-) Antena: antena adalah suatu alat yang berfungsi untuk menangkap sinyal-sinyal radio di udara yang di pancarkan oleh pemancar.
2-) Tuning: gelombang radio yang di terima antena sangat banyak,maka dengan rangkaian tuning ini anda bisa memilih salah satu gelombang radio dari pemancar yang anda inginkan tentunya dengan cara menyamakan frekwensi penerima dengan pemancar yang anda inginkan.biasanya rangkaian ini terdiri dari L(induktor) & C(capasistor).rumus frekwensi dengan rangkaian L-C: 
3-) Detektor: sinyal radio yang telah di terima & dikuatkan oleh rangkaian penala merupakan sinyal campuran antara sinyal radio(rf) & sinyal audio(af).maka rangkaian detektor ini berfungsi untuk memisahkan sinyal radio(rf) & audio(af),sinyal audio(af) diteruskan ke penguat audio(af) atau langsung ke earphone & sinyal radio(rf)nya dibuang ke tanah/ground.
4-) Penguat AF(Audio Frekwensi): sinyal audio(af) yang telah di saring oleh rangkaian detektor masih sangat lemah,maka penguat AF ini berfungsi untuk memperkuat sinyal audio(af) agar bisa kuat menggerakkan memberand pada speaker.
5-) Speaker/earphone: speaker/earphone adalah alat untuk mengubah sinyal listrik audio(af) menjadi getaran mekanik yang dihasilkan dari bergetarnya memberand dari speaker/earphone.
     Gambar di bawah merupakan contoh rangkaian sederhana dari penerima radio straigh/langsung:







Tidak ada komentar: